Wisata Sunshine Aquarium Tokyo
Tidak hanya kaya akan sejarah serta budaya (culture) yang beragam, nyatanya Jepang juga sangat menjaga kekayaan alamnya, hal ini dibuktikan dengan masih asrinya hutan, laut, dan semua tempat tradisional lainnya. Dalam artikel ini akan dibahas mengenai sebuah tempat wisata unik yang menampilkan sebuah dunia laut, disini kita akan diajak menjelajahi dunia laut tanpa berenang. Bagaimana asyik bukan!.
Sunshine aquarium merupakan salah satu aquarium yang terletak di Gedung paling atas Sunshine City’s World Import Mart, Ketika anda berkunjung anda akan disuguhkan kehidupan bawah laut berserta habitat laut yang menambah keindahan dalam mengekspor kehidupan bawah laut.
Alasan mengapa dinamakan sunshine aquarium yakni karena selain aquarium ini berada di atap, sinar matahari juga mampu menembus hingga permukaan bawah aquarium. Disini kita dapat melihat biota laut seperti berbagai jenis ikan, ubur-ubur, bahkan pinguin yang berenang tepat diatas kepala kita.
Lebih asyiknya lagi kita juga dapat memberikan makanan secara langsung kepada biota laut, selain itu terdapat atraksi dari beberapa biota laut seperti anjing laut, pinguin, lumba-lumba dan lain-lain. Jangan lupa abadikan foto ya para travelers.
Wisata sunshine aquarium berlokasi di Rooftop Sunshine City World Import Mart Bldg. 3-1 Higashi-Ikebukuro, Toshima-ku, Tokyo. Akses ke tempat wisata ini pun bisa dibilang cukup mudah. Jika naik kereta anda cukup turun di stasiun Ikebukuro lalu kemudian berjalan sekitar 12 menit dari stasiun menuju lokasi wisata.